Checklist Keamanan Dasar

Untuk anda yang baru memulai melakukan pengamanan lebih lanjut pada web anda mungkin pada awalnya akan bingung apa saja yang perlu diperhatikan agar web anda dapat menjadi lebih aman. Berikut ini kami sediakan checklist untuk keamanan dasar web anda:
  1. Gunakan password login yang memadai (8 karakter minimal, kombinasi kapital/alphabet/numerik/simbol, tidak menggunakan angka/huruf berseri).
  2. Jika memungkinkan usahakan tidak menggunakan username login standar misalkan seperti "admin/administrator/nama-pribadi/root".
  3. Minimalkan berbagi akses login web/cPanel anda dengan orang lain, jika memungkinkan buatlah user baru dengan tingkat akses yang lebih rendah untuk orang lain yang berkepentingan melakukan maintenance pada web anda.
  4. Hindari atau kurangi akses login pada web anda jika menggunakan jaringan publik misalkan WiFi gratis di: Bandara, Kantor, Mall, dsb untuk mengcegah penyadapan data. Kemungkinan lain juga melalui aplikasi/hardware keylogger keyboard pada komputer warnet yang anda gunakan untuk menyadap hasil ketik dari keyboard anda.
  5. Pastikan anda selalu menggunakan versi terbaru dari script web yang anda gunakan (mis: Wordpress/Joomla), begitu juga dengan plugin pendukung yang anda gunakan pastikan selalu terupdate secara rutin.
  6. Jika web anda memungkinkan fasilitas pendaftaran/komentar/forum, gunakan fitur pengaman captcha/RE-captcha untuk mencegah pendaftaran dan posting otomatis oleh spambot.
  7. Hindari menggunakan script/theme/plugin illegal atau bajakan karena mayoritas file illegal ini tidak disediakan gratis begitu saja namun sudah diinjeksi/dimodifikasi dahulu dengan backdoor/malware untuk keperluan hacking dikemudian hari.
  8. Terakhir, selalu ikuti/pantau berita-berita terbaru terkait keamanan atau perkembangan script web yang anda gunakan agar anda juga tanggap untuk melakukan perbaikan jika ada sesuatu yang darurat.

Semoga panduan ini dapat bermanfaat untuk anda semua untuk keamanan web anda yang lebih baik.

Apakah Jawaban ini membantu?

 Cetak Artikel Ini

Baca Juga

Bagaimana Menggunakan Saldo Deposit?

Sistem billing yang kami gunakan mendukung sistem deposit apabila anda ingin mendepositkan...

Tips Membeli Domain dan Hosting untuk Bisnis Online

Tips membeli domain dan hosting untuk bisnis online yang paling jitu adalah dengan mengenali...

Apa Layanan Google Apps Saya Sedang Bermasalah?

Jika karena sesuatu hal layanan google apps anda sedang bermasalah, maka anda perlu mengecek...

Cara Melakukan Upgrade/Downgrade

Jika sewaktu - waktu anda memerlukan upgrade/downgrade pada hosting anda, maka tersedia 2 jenis...

Tips Mudah memulai Bisnis Reseller Hosting

Saat ini bisnis reseller memang menjadi tren bisnis online yang sangat digandrungi karena selain...

Powered by WHMCompleteSolution