Apa Perbedaan Addon Domain dan Parked Domain?

Domain Park atau Parked Domain, juga dikenal sebagai alias domain, dengan alias domain ini, anda bisa membuat satu website yang bisa diakses dengan nama domain yang berbeda - beda, sebagai contoh www.websaya.com dan www.sitesaya.com dapat menampilkan 1 website yang sama karena keduanya mengakses file yang sama pada account hosting anda di direktori /home/websaya/public_html.

Addon domain, seperti namanya yaitu "domain tambahan", mempunyai fungsi yang berbeda dengan parked domain dimana domain tambahan yang anda masukan akan berfungsi layaknya website baru dan berbeda dari website utama yang berada pada account hosting anda. Addon domain ini sangat bermanfaat apabila anda ingin mengaktifkan beberapa situs pada satu account hosting yang anda miliki di DiAntara Intermedia.

Pada saat domain tambahan dibuat, maka secara otomatis subdomain dari domain utama anda juga akan dibuat. Sebagai contoh domain utama anda adalah websaya.com dan domain tambahan anda adalah webtambahan.com, maka saat pembuatan websaya.com maka akan juga dibuat subdomain dengan nama webtambahan.websaya.com.

Apakah Jawaban ini membantu?

 Cetak Artikel Ini

Baca Juga

Apa yang dimaksud dengan Bandwidth?

Bandwidth (Data Transfer atau Traffic) adalah data yang keluar+masuk/upload+download ke account...

Beragam Penyebab Overload

Pada sebuah server shared hosting sangat umum terjadi kasus overload dimana sebuah account...

Dukungan mod_rewrite

Q1: Apakah DiAntara Intermedia mendukung penggunaan mod_rewrite saat ini?A: Ya, seluruh hosting...

Disk Space - Other Usage

Most of the disk space used by customers are shown in great detail on cPanel, however there is a...

Cara Memindahkan Blog Dari Wordpress Ke Akun Hosting

Anda dapat memindahkan  file website/blog yang ada di wordpress.com misalnya :...

Powered by WHMCompleteSolution